Android Cool Apps

All About Android Applications

Google Now Bisa Digunakan DiPC

google chrome versi beta
Google Now Bisa Digunakan DiPC - Google segera membawa fitur asisten digitalnya, Google Now ke PC. Sebelumnya, Google Now lebih dulu hadir di Android dan iOS.

Peramban (browser) Google Chrome terbaru yang masih dalam tahap beta memiliki kesempatan pertama untuk mengaktifkan Google Now. ada beberapa pilihan untuk menjadikan Google Now ditampilkan sebagai tab notifikasi yang bisa muncul di layar,

Seperti yang tertulis dalam blog Google Operating System (bukan blog resmi Google), fitur Google Now ini bisa diaktifkan pengguna Chrome dengan mengetik "chrome://flags/#enable-google-now" dalam kolom URL browser. Ganti setting tersebut dari Default menjadi Enabled, lalu klik "Relaunch Now" di bagian bawah.

Lalu, restart browser dan sign in ke Google Chrome dengan akun Google, atau membuka tautan http://google.com/now, Anda bisa menikmati layanan Google Now di browser desktop. Fitur ini terdapat dalam browser terbaru Chrome Canary baik untuk Windows atau Mac.

Bilapengguna mengaktifkan Google Now di perangkat mobile mereka, maka Cards yang ditampilkan di desktop juga akan menyesuaikan, seperti Cards untuk cuaca, skor pertandingan, lalu-lintas, atau event reminder.

Beberapa Cards akan menampilkan informasi berdasar pada lokasi perangkat mobile. Google Now di desktop mengambil informasi lokasi tersebut dari perangkat mobile, bukan berdasar pada PC yang digunakan pengguna.

Kebanyakan pengguna Android yang "dipaksa" menggunakan Google Now dalam perangkat mereka, seiring dengan update terbaru. Fitur tersebut otomatis muncul setelah update, walau bisa dinonaktifkan dari setting Google Search. Hasilnya, banyak pengguna mobile yang tidak menyukai fitur tersebut, atau belum bisa menerimanya.


Lalu setelah ini, apakah Google Now juga bakal diterima di versi desktop?
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Google Now Bisa Digunakan DiPC"

Terima Kasih Sudah Berkomentar
 
Template By Kuncidunia