Android NagaSari |
Belum lama Android Marshmallow lahir , Kabarnya Google tengah mempersiapkan Generasi Android terbaru lagi. Meskipun update Android Marshmallow di perangkat Android belum merata, namun hal itu tak menjadi masalah, Google kabarnya telah membuat Next Generation Android Marshmallow yang di beri julukan Android N.
Walau kepanjangan huruf "N" dari pembaruan sistem operasi Google tersebut memang belum Jelas. Akan tetapi Google cenderung menamakan sistem operasinya dengan nama makanan seperti Android Lollipop, KitKat, Jelly Bean dan lainnya.
Menurut Sundar Pichai CEO Google, penamaan Android N Sendiri kemungkinan akan dipilih berdasarkan polling online,Kemungkinan besar nama populer yang akan menjadi nama akhir dari Android N Adalah nougat, nut bread dan nuttela.
Namun Android N sepertinya tidak akan dirilis lebih dulu sebelum Q2 2016. Oleh sebab itu, Pihak Google masih punya banyak waktu untuk memilih nama akhir dari "Android N".
0 Komentar untuk "Google Buka Polling Online Untuk Penamaan Android N"